BencanaBerita Utama

Mengaku Wartawan WB, Pria Ini Diduga Bawa Kabur Motor Bantuan Untuk Pengamen Badut

Sebuah Rilis Klarifikasi dari WAJAH BATAM Terkait Penipuan Salah Satu Member Yang Mengaku Wartawan WB

WB – Batam | Bermula dari sebuah peristiwa sebuah keluarga yang mencari nafkah sebagai pengamen Badut di Kota Batam. Aditya Pratama (member WB) memberikan informasi agar WB dapat membantu kesulitan mereka yang saat itu dalam kunkungan pandemi Covid-19 dengan memberikan beberapa paket sembako.

Sekembalinya Aditya lalu menyampaikan permasalahan dan penderitaan mereka sehingga WB membuat sebuah kontent video motivasi

dan Alhamdulillah ada seorang dermawan yang menonton dan membantunya membelikan sebuah motor dengan menyerahkan uang kontan sebesar Rp 10 juta melalui Aditya Pratama dengan izin pimpinan WB Sdr. Suharsad karena Aditya lah yang tahu alamatnya.

Sejak kejadian itu Aditya sering datang ke Studio WB yang hampir setiap kedatangannya dibantu berupa uang dan sembako oleh WB. Dan pada suatu saat Aditya juga meminta izin untuk membongkar sebuah kejahatan traffiking

dan WB meminta untuk dikirimkan rekaman videonya.

Sejak hal itu Aditya juga minta bantuan atas kesulitannya sehingga WB membantu melalui sebuah pemberitaan yang Alhamdulillah beberapa pengusaha terpanggil menawarkan pekerjaan untuknya.

Setelah itu Aditya tidak pernah lagi muncul dan WB terkejut mendapat berita dugaan penipuan yang dilakukannya pada keluarga Pengamen Badut yg dibantu sejak awal Aditya mendatangi Studio WB.

Akhirnya, kemarin Sabtu (30/5) pukul 16.00 WIB WB dikabarkan oleh keluarga Pengamen Badut tersebut bahwa Aditya telah membawa surat surat motor lengkap, dan motor yang dibelikan dermawan tersebut dengan mengaku sebagai WARTAWAN WB.

Modusnya adalah Aditya mengatakan bahwa WB akan selenggarakan serah terima kendaraan tersebut secara resmi dan Aditya meminta semua surat yang ada (STNK, BPKB dan Motor Honda 125 CC) tersebut. Untuk meyakinkan keluarga, maka Aditya membawa salah satu anaknya yang akhirnya ditinggal sendiri di Kepri Mall).

MOHON PADA MASYARAKAT, AGAR JANGAN PERNAH PERCAYA DENGAN OKNUM MANAPUN YANG MENGAKU SEBAGAI ANGGOTA ATAUPUN WARTAWAN WB SEBELUM MEMPERLIHATKAN KARTU TANDA ANGGOTA WAJAH BATAM

Dan kami memohon juga agar dapat membantu informasi keberadaannya, yang nanti akan kami koordinasikan dengan pihak kepolisian

Suharsad

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *